Dorong Kesadaran Pencegahan Kekerasan Seksual, Unila Adakan Sosialisasi PPKS

(Unila): Universitas Lampung (Unila) adakan Sosialisasi Penanganan dan Pencegahan Kekerasan Seksual (PPKS) pada Senin, 23 Oktober 2023, di Gedung Pascasarjana Aula A Unila.

Diketuai Dr. Candra Perbawati, S.H., M.H., sosialisasi PPKS ini ditujukan sebagai pengingat bagi seluruh sivitas akademika Unila untuk dapat mencegah tindak kekerasan seksual baik secara fisik maupun verbal di kehidupan sehari-hari.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unila Dr. Anna Gustina Zainal, S.Sos., M.Si., dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada satgas PPKS Unila dan berharap hal ini akan terus berlanjut, serta menjadi pelopor upaya pencegahan kekerasan seksual di lingkungan kampus, khususnya di Unila.

Mari dimulai dari diri sendiri. Jangan berharap orang lain tidak melakukan, tapi semua bisa dimulai dari mengingatkan diri sendiri untuk tidak melakukan. “Saya berharap kepada tim satgas PPKS untuk jangan pernah berhenti, jangan pernah bosan untuk menjadi pionir dalam upaya pencegahan kekerasan seksual di lingkungan kampus,” tambahnya.

Sely Fitriani, S.H., Rini Fathonah, S.H., M.H., dan Dr. Candra Perbawati, S.H., M.H., menjadi penyampai informasi dalam sosialisasi ini. Mereka menggarisbawahi bahwa kekerasan seksual dapat menimpa siapa saja, tanpa memandang golongan, latar belakang pendidikan, sosial, maupun ekonomi.

Untuk pertama kalinya kegiatan sosialisasi PPKS Unila mengundang para ketua program studi, dosen, dan mahasiswa yang memiliki atensi lebih terhadap isu kekerasan seksual di lingkungan kampus.

Harapannya, partisipan yang hadir dapat membagikan ilmu dari kegiatan ini kepada orang banyak, baik dosen kepada mahasiswanya, seluruh sivitas akademika Unila, dan khalayak umum.

Sebagai informasi, Satgas PPKS Unila siap menerima pengaduan ataupun pelaporan terkait indikasi kekerasan seksual untuk ditindaklanjuti. Informasi lebih lanjut dapat diakses di Instagram @satgasppksunila. [Magang_Laula Khairun Nisa]

The post Dorong Kesadaran Pencegahan Kekerasan Seksual, Unila Adakan Sosialisasi PPKS appeared first on Universitas Lampung.

Read More

Pelaku Kekerasan Seksual, Digelandang Ke Polres Lamtim

  banyuwulu.com –  LAMPUNG TIMUR – Petugas Polsek Sekampung Udik Polres Lampung Timur Polda Lampung, menggelandang seseorang, karena diduga melakukan aksi kekerasan seksual . Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar, didampingi Kapolsek Sekampung Udik Iptu Budiarto, melalui Kasi Humas AKP Holili, pada Jum’at (28/4/23), menerangkan bahwa inisial tersangka adalah SI (41) warga Kecamatan Sekampung…

Read More

Lakukan Pelecehan Seksual, Pemuda Di Lampung Timur Diamankan Polisi

  Lampung Timur – Seorang pria dijemput unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Sat Reskrim Polres Lampung Timur Polda Lampung pada Selasa(31/1/2023). Pria berinisial AB(21) tersebut diamankan Polisi bukan tanpa sebab, pasalnya ia telah melakukan tindak pidana kekerasan seksual terhadap wanita yang memiliki latar belakang kelainan cara berfikir berinisial SB(19) pada Minggu (13/11/2022) lalu di…

Read More

Keluarga Korban Desak Kapolres Tubaba Beri Perintah Menangkap ‘M’, Terduga Pelaku Pencabulan Anak Dibawah Umur

LAMPUNG7COM – Tulang Bawang Barat | Keluarga dari anak berinisial ‘A’ (12) korban pencabulan yang terjadi di sebuah rumah sekitar bulan Desember Tahun lalu meminta kepada Kepala Kepolisian Resort Tulang Bawang Barat Lampung AKBP Ndaru Istimawan, Agar dapat segera mengambil sikap terhadap seorang terduga pelaku sebagaimana yang tertuang dalam Surat tanda terima laporan polisi Nomor : LP…

Read More